Bossmoonvape – Robot Kucing Gemas kini hadir untuk membantu orang-orang yang memiliki lidah sensitif terhadap makanan panas. Robot Kucing Gemas pertama kali diperkenalkan oleh Yukai Engineering, startup robotika asal Jepang, dalam ajang Consumer Electronics Show 2025 (CES). Dengan bentuk mini menyerupai kucing, robot ini mampu menghembuskan udara untuk mendinginkan makanan dan minuman panas.
Menurut survei online di Jepang, hampir 47% penduduknya mengalami kesulitan menikmati makanan panas. Hadirnya robot inovatif ini diharapkan bisa menjadi solusi praktis bagi mereka yang memiliki toleransi rendah terhadap suhu tinggi.
Inovasi Unik: Dari Lidah Kucing ke Teknologi Canggih
Robot Kucing ini di beri nama Nékojita FuFu, yang di ambil dari istilah Jepang néko-jita, yang berarti “lidah kucing” sebuah frasa yang menggambarkan orang dengan sensitivitas tinggi terhadap makanan panas. Sementara itu, “FuFu” adalah onomatope yang mewakili suara meniup makanan.
Robot ini bekerja menggunakan kipas internal bertenaga baterai yang dapat di isi ulang. Teknologi unik bernama Fu-ing System di kembangkan secara khusus untuk meniru hembusan napas manusia dalam mendinginkan makanan. Menariknya, robot ini menawarkan beberapa mode hembusan udara, di antaranya:
- “I’ve Got This!” – Mode dengan hembusan kuat untuk mendinginkan makanan dengan cepat.
- “Not Gonna Spill” – Mode dengan hembusan lebih lembut untuk menjaga agar makanan tidak tumpah.
Dengan algoritme pintar, Robot Kucing ini dapat mengacak kekuatan dan ritme hembusannya, memberikan pengalaman pendinginan yang lebih alami dan personal.
“Baca Juga Di Aplikasi BMV Khilafers”
Serbaguna dan Efektif dalam Mendinginkan Makanan
Tidak seperti mug pengurang panas konvensional, Robot Kucing ini dapat di pasang ke berbagai peralatan makan dengan ujung lurus, sehingga cocok untuk mangkuk, cangkir, dan gelas apa pun. Keunggulan lainnya adalah kemampuannya dalam menurunkan suhu makanan dengan cepat:
- Dapat menurunkan suhu air panas dari 88°C ke 71°C dalam waktu tiga menit.
- Dapat mencapai suhu 66°C dalam lima menit.
Dengan kemampuannya ini, pengguna bisa menikmati kopi, sup, atau makanan panas lainnya tanpa harus menunggu lama.
Terinspirasi dari Pengalaman Pribadi
Kehadiran Robot Kucing ini ternyata berawal dari pengalaman pribadi Tsubasa Tominaga, Chief Marketing Officer Yukai Engineering. Ia mengalami kesulitan saat harus mendinginkan makanan bayi untuk putranya, yang membuatnya sering merasa kelelahan karena meniup makanan terus-menerus.
“Kami menciptakan Nékojita FuFu sebagai teman makan pribadi, sehingga Anda bisa menyelesaikan masalah néko-jita di mana saja, kapan saja,” ujar Tominaga.
Lebih dari sekadar alat bantu mendinginkan makanan, robot ini juga dapat membantu para lansia menikmati makanan panas dengan lebih nyaman serta meringankan tugas orang tua saat memberi makan anak-anak mereka.
Rencana Peluncuran dan Masa Depan Robot Kucing Gemas
Yukai Engineering berencana meluncurkan Robot Kucing Nékojita FuFu di Jepang pada pertengahan 2025 melalui kampanye crowdfunding. Startup asal Tokyo ini memang di kenal dengan inovasi robotnya yang unik, bahkan telah memenangkan berbagai penghargaan, termasuk CES 2023 Innovation Award untuk BOCCO emo Platform. Sebuah teknologi cerdas yang di gunakan oleh berbagai bisnis dan perusahaan utilitas di Jepang.
Hadirnya Robot Kucing Gemas ini menunjukkan bagaimana teknologi dapat di adaptasi untuk mempermudah kehidupan sehari-hari. Siapa yang menyangka, meniup makanan yang panas kini bisa di lakukan oleh robot?
“Simak Juga: Google Batalkan Janji AI-nya Tak Digunakan untuk Senjata”