Poco F7 Pro & Ultra Debut, Chipset Flagship Gahar!

Bossmoonvape – Setelah lama di nanti, Poco F7 Pro dan Poco F7 Ultra akhirnya resmi meluncur secara global. Di perkenalkan pertama kali di Singapura, kedua ponsel ini merupakan rebranding dari Redmi K80 Series yang sebelumnya hanya tersedia di pasar China. Namun, dengan beberapa perubahan signifikan, kedua perangkat ini siap mengguncang pasar smartphone global dengan spesifikasi gahar yang mengusung teknologi terkini.

Poco F7 Pro & Ultra: Performa Flagship Killer

Poco F7 Pro & Ultra mengusung misi sebagai “flagship killer”, dengan performa yang tak kalah saing dengan ponsel premium lainnya. Ini adalah pertama kalinya Poco meluncurkan model Ultra dalam seri F mereka, yang membawa teknologi tinggi dan performa luar biasa. Dengan mengusung chipset Snapdragon 8 Elite pada Poco F7 Ultra dan Snapdragon 8 Gen 3 pada Poco F7 Pro, keduanya menawarkan kecepatan dan daya tahan luar biasa. Chipset tersebut dipadukan dengan RAM LPDDR5X yang sangat cepat, hingga 16GB untuk Poco F7 Ultra, menjadikan pengalaman multitasking dan gaming semakin maksimal.

Dalam pernyataan resmi, Head of Product Marketing Poco Global, Angus Ng, menyebutkan, “Poco F7 Pro dan Ultra hadir untuk membawa kekuatan dan performa ke tingkat yang lebih tinggi, memberdayakan pengguna untuk bekerja, bermain, dan berkreasi dengan lebih maksimal.” Dengan begitu, kedua ponsel ini tidak hanya menyasar penggemar gaming, tetapi juga profesional yang membutuhkan perangkat yang dapat diandalkan.

“Baca Juga Di Aplikasi BMV Khilafers”

Layar dan Kamera: Menawarkan Fitur Premium

Kini hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi WQHD+ 3200 x 1440 piksel, mendukung refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan hingga 3.200 nits. Tak hanya itu, layar kedua ponsel ini juga mendukung HDR10+ dan Dolby Vision, memberikan kualitas visual yang memukau. Poco F7 Ultra bahkan memiliki perlindungan layar Poco Shield Glass untuk meningkatkan daya tahan.

Sektor fotografi juga menjadi andalan gadget ini. Poco F7 Ultra di lengkapi tiga kamera belakang, termasuk kamera utama 50 MP dengan sensor Light Fusion 800, kamera telephoto 50 MP dengan optical zoom 2,5x, serta kamera ultrawide 32 MP. Untuk selfie, Poco F7 Ultra memiliki kamera depan 32 MP. Di sisi lain, Poco F7 Pro memiliki kamera utama 50 MP yang sama, namun dengan tambahan kamera ultrawide 8 MP di belakang dan kamera selfie 20 MP di depan. Sistem kamera ini memastikan kualitas foto dan video yang tajam dan jernih, baik di siang hari maupun malam.

Daya Tahan dan Pengisian Cepat: Lebih Lama dan Lebih Cepat

Kedua perangkat ini di bekali baterai dengan kapasitas besar. Poco F7 Ultra memiliki baterai 5.300 mAh dengan pengisian cepat 120W, serta dukungan wireless charging 50W, memungkinkan pengguna untuk mengisi daya dengan cepat. Sementara Poco F7 Pro mengusung baterai 6.000 mAh yang di dukung pengisian cepat 90W. Meskipun tidak ada fitur wireless charging di varian Pro, daya tahan baterai keduanya sudah cukup untuk menemani aktivitas seharian penuh.

Untuk mencegah overheating saat bermain game berat atau penggunaan intensif lainnya. Poco menyematkan sistem pendingin LiquidCool Technology 4.0, yang di lengkapi dengan heat pipe besar berukuran 5.400 mm² untuk menjaga suhu tetap stabil. Sistem pendingin ini juga di lengkapi chip Surge G1 dan Surge P3 untuk melindungi daya tahan baterai.

Harga dan Ketersediaan

Poco F7 Pro & Poco F7 Ultra juga hadir dengan berbagai pilihan warna dan sudah dilengkapi dengan rating IP68 untuk perlindungan terhadap debu dan air. Kedua ponsel ini juga mendukung 5G, Wi-Fi 7, NFC, serta speaker stereo untuk pengalaman multimedia yang lebih lengkap. Poco F7 Pro hadir dalam warna Black, Silver, dan Blue, sementara Poco F7 Ultra tersedia dalam warna Black dan Yellow.

Berikut harga Poco F7 Pro & Poco F7 Ultra di pasar global:

  • Poco F7 Pro 12/256GB: USD 499 (Rp 8,3 juta)
  • Poco F7 Pro 12/512GB: USD 549 (Rp 9 juta)
  • Poco F7 Ultra 12/256GB: USD 649 (Rp 10,8 juta)
  • Poco F7 Ultra 16/512GB: USD 699 (Rp 11,6 juta)

Kabar baiknya, Poco F7 Pro dan Ultra telah lolos sertifikasi di Indonesia. Jadi, tidak perlu menunggu lama untuk menikmati ponsel dengan performa flagship ini di Tanah Air. Meskipun harga global telah diumumkan, kemungkinan harga di Indonesia akan sedikit lebih terjangkau. Memberikan kesempatan bagi pengguna untuk mendapatkan perangkat premium dengan harga yang lebih kompetitif.

“Simak Juga: Vivo Vision, Headset MR Pesaing Apple Vision Pro”

Scroll to Top