Konsol Genggam Baru dari Sony Bersaing dengan Nintendo Switch

Bossmoonvape – Sony kabarnya sedang dalam tahap pengembangan konsol genggam portabel yang di rancang khusus untuk memainkan game PlayStation 5 (PS5) di mana saja. Konsol ini di sebut-sebut sebagai pesaing utama Nintendo Switch yang saat ini mendominasi pasar konsol genggam. Namun, meskipun proyek ini menarik perhatian, ada beberapa hal yang perlu di perhatikan sebelum peluncurannya.

Sony Memasuki Pasar ini dengan PlayStation 5 di Ujung Jari

Menurut laporan dari Bloomberg, Sony berencana untuk meluncurkan konsol genggam baru ini dalam beberapa tahun ke depan. Meskipun ada kemungkinan proyek tersebut di batalkan. Konsol ini di harapkan dapat menawarkan pengalaman gaming yang setara dengan PS5. Memungkinkan para penggemar PlayStation untuk memainkan game favorit mereka di mana saja tanpa tergantung pada perangkat rumahan.

Hal ini menandakan ambisi Sony untuk bersaing lebih ketat dengan Nintendo, yang saat ini memimpin pasar konsol genggam dengan Switch-nya. Konsol Nintendo Switch telah meraih kesuksesan besar, dan di perkirakan Nintendo akan merilis penerusnya pada tahun 2025. Sony, dengan pengalaman panjang di industri konsol. Tentunya ingin mengikuti jejak sukses Nintendo dengan menawarkan pilihan baru yang lebih fleksibel bagi para gamer.

Kompetisi Ketat: Microsoft dan Pemain Baru Mengincar Pasar ini

Sony bukan satu-satunya raksasa teknologi yang tertarik mengembangkan konsol genggam. Microsoft juga di kabarkan sedang mengerjakan prototipe Xbox versi handheld, meskipun CEO Microsoft Gaming, Phil Spencer. Menyatakan bahwa perangkat tersebut kemungkinan baru akan di luncurkan beberapa tahun mendatang. Dengan begitu, persaingan di pasar ini semakin ketat.

Di sisi lain, ada juga perangkat berbasis PC seperti Steam Deck buatan Valve dan ROG Ally dari Asus yang semakin meramaikan pasar. Perangkat-perangkat ini membawa pengalaman gaming PC ke dalam bentuk genggam. Memberikan alternatif bagi para gamer yang mencari perangkat dengan lebih banyak opsi game dari platform PC.

“Baca Juga Di Aplikasi BMV Khilafers”

PlayStation Portal: Langkah Awal Sony Menuju Konsol Genggam Mandiri

Saat ini, Sony sudah memiliki perangkat portabel yang di sebut PlayStation Portal, yang di rilis pada tahun lalu. Namun, PlayStation Portal hanya dapat memainkan game PS5 lewat streaming menggunakan Wi-Fi, bukan secara langsung. Perangkat ini lebih seperti aksesori yang memperluas fungsionalitas PS5, bukan konsol mandiri.

Hal baru yang sedang di kembangkan oleh Sony ini kabarnya akan terinspirasi dari PlayStation Portal, dengan kemampuan untuk memainkan game secara native tanpa perlu koneksi Wi-Fi. Sony sebelumnya pernah merilis konsol genggam populer seperti PlayStation Portable (PSP) dan PS Vita, meskipun kedua perangkat tersebut sudah dihentikan produksinya. Kini, Sony tampaknya berusaha untuk kembali meraih kesuksesan di pasar ini dengan memanfaatkan teknologi terbaru dan pengalaman mereka di industri gaming.

Sony sedang menyiapkan langkah besar dengan merencanakan konsol genggam portabel yang bisa menyaingi Nintendo Switch dan mengisi kekosongan di pasar konsol genggam modern. Meskipun ada tantangan besar dalam pengembangan perangkat ini, terutama dengan persaingan dari Nintendo dan Microsoft, Sony tampaknya serius untuk kembali mendominasi pasar ini dengan solusi baru yang lebih canggih dan terhubung langsung dengan ekosistem PS5. Kita tunggu saja perkembangan lebih lanjut mengenai konsol genggam Sony yang akan datang.

“Simak Juga: Pokemon TCG Pocket, Panduan Pemula yang Wajib Tahu”

Scroll to Top